Mau Tau Tentang Gunung Everest?


Gunung Everest merupakan gunung tertinggi di daratan saat ini. Seperti puncak tinggi lainnya di Himalaya, gunung Everest tertutup salju sepanjang tahun. Di sana banyak terdapat sungai es atau yang biasa disebut gletser, memenuhi lembah - lembah dan sering terjadi longsoran salju. Di gunung Everest, suhunya amat sangat rendah, angin selalu berhembus dengan kencang dan terlebih lagi hanya terdapat sedikit oksigen untuk bernafas.


Walaupun gunung Everest titik tertinggi di permukaan bumi jika diukur dari kaki sampai ke puncaknya, namun sebenarnya masih ada gunung lain yang lebih tinggi (pepatah mengatakan jika ada yang paling tinggi pasti masih ada yang lebih tinggi lagi). Gunung tersebut adalah gunung Mauna Loa yang terletak di samudra pasifik memiliki ketinggian sekitar 10.023 meter. Namun, hanya 4.205 meter yang muncul diatas permukaan laut. Sementara itu, kakinya setinggi kurang lebih 5.818 meter tersembunyi di bawah samudra pasifik. Kaki gunung ini hampir berbentuk lonjong dengan panjang 119 km dan lebar 85 km.


Pada saat ini, gunung Mauna Loa adalah gunung berapi paling aktif. Gunung ini biasanya meletus setiap 3,5 tahun. Kilauea Crater, di sebelah tenggara gunung berapi utama, berisi danau lava yang panas dan merah. Danau lava itu bernama Halemaumau yang berarti lubang api.


1 komentar

Ayo berikan pendapat dan komentarmu tentang postingan ini!
Karena pendapat dan komentarmu sangatlah berarti :D